Cryptocurrency

Analisa Fundamental Crypto Dengan 11 Point Berikut Ini!

Analisa Fundamental Crypto – Membeli sebuah aset crypto tentunya untuk mendapatkan keuntungan. Makanya kita harus memilih sebuah crypto yang bagus dan juga potensial. Lalu bagaimanakah acuan atau cara kita mendapatkan coin crypto potesial tersebut akan kita bahas kali ini.

Dunia investasi crypto juga semakin ramai dari hari kehari. Namun sayangnya untuk edukasi di tengah masyarakat kita sangat kurang. Sehingga masih banyak yang mengalami kerugian dan bahkan tidak sedikit yang mengalami penipuan.

Untuk memilih crypto yang bagus harus melakukan beberapa analisa. Baik itu analisa fundamental, maupun analisa teknikal. Selain itu juga jangan lupa untuk menggunakan uang dingin dan money management yang baik. Karena bisnis yang satu ini memiliki resiko yang sangat tinggi.

Analisa Fundamental Crypto Dengan 11 Point Berikut Ini!

analisa fundamental crypto
analisa fundamental crypto

Kali ini admin akan menjelaskan beberapa point penting dalam melakukan analisa fundamental crypto, antara lain sebagai berikut :

1. Mengenal Jenis Dan Fungsi Crypto Itu Sendiri

Ketika sobat sudah membeli sebuah aset crypto, dan ada yang bertanya “Itu Crypto Apa? Bergerak dalam bidang apa? Jangan sampai nih sobat malah tidak tahu sama sekali. Maka langkah awal dalam analisa adalah mengenal crypto itu sendiri.

Setiap coin crypto biasanya memiliki jenis dan fungsi mereka sendiri. Misalnya ada sebuah crypto yang khusus bergerak dibidang gaming atau Metaverse. Ada juga yang membentuk sebuah blockchain sendiri. Atau ada beberapa jenis crypto yang lainnya.

Setelah mengetahu jenis crypto tersebut. Sobat perkirakan dalam beberapa waktu kedepan jenis crypto tersebut akan memiliki prospek yang bagus atau tidak. Kita bisa melakukannya dengan melihat trend dan juga perkembangan teknologi.

Baca juga:  4 Langkah Belajar Crypto Dari Nol, Mulailah Dari Sini!

2. Pelajari Website Resmi Sebuah Crypto

Dengan melihat website resmi sebuah coin crypto kita bisa menemukan banyak informasi didalamnya. Dan ini juga akan admin bahas pada beberapa point berikutnya. Sebelum itu, sobat bias menilai dari tampilan websitenya terlebih dahulu. Dari situ kita bisa mulai menilai sebuah aset crypto.

Hal ini peting untuk pemula agar tidak membeli crypto yang jelek atau fake dan berujung scamming. Biasanya website crypto tersebut juga terlihat asal-asalan. Dari designnya yang kurang bagus, menunya yang tidak lengkap dan pengerjaannya yang tidak profesional.

Meskipun ini tidak menjamin sepenuhnya. Namun sebuah crypto akan menampilkan tampilan keren, profesional dan tidak asal-asalan. Biasanya terkesan premium, lengkap dan profesional.

3. Audit Sebuah Crypto

Sekarang kita akan masuk pada audit sebuah crypto. Ketika kita membeli sebuah aset crypto pastikan sudah lolos audit. Untuk badan yang sering dan dipercaya melakukan audit seperti Certik.

Jika didalam audit crypto tersebut memiliki skor tinggi dan tidak banyak masalah berarti cukup bagus. Ini juga untuk memastikan apakah crypto tersebut aman atau ada potensi scam atau tidak.

Untuk score audit certik yang bagus biasanya ditandai dengan warna hijau dan memiliki presentase 80% keatas. Sedangkan dibawah itu atau ditandai dengan warna merah harap diwaspadai. Kecuali ada perubahan dalam crypto tersebut. Misalkan sudah melakukan problem dan berubah atau meningkat scorenya.

4. Team Developer

Dengan mengenal team developer maka kita juga akan tahu kualitas sebuah crypto itu sendiri. Kita bisa melihat siapa saja orang yang berada dalam pengembangan sebuah crypto. Apakah mereka para orang terkenal dan memiliki potensi dalam bidang tersebut atau tidak.

Di dalam website sebuah crypto biasanya akan ditampilkan siapa saja yang menjadi team developer. Bahkan untuk beberapa crypto sampai menampilkan foto dan data lengkap para profilnya agar mendapatkan kepercayaan dari investor.

Baca juga:  Brad Garlinghouse, CEO Ripple: Ketidakjelasan Regulasi Mengguncang Industri Crypto

Lalu bagaimana jika para dev tidak menampilkan foto? Sebenarnya kita bisa menilai dari banyak hal lainnya. Karena ada juga dev crypto yang hanya menggunakan meme namun cryptonya juga masih terus berkembang.

5. Pelajari Tokenomic Sebuah Crypto

Hal selanjutnya yang harus kita pelajari adalah tokenomic. Yakni pembagian sebuah token, kemana saja token tersebut akan didistribusikan. Biasanya dalam sebuah website akan ada prosentase tersebut, berapa persen untuk dev, supply beredar, untuk tax, marketing dan lain-lain.

Ini juga menyangkut berapa banyak supply yang masih beredar di pasaran. Biasanya sebuah crypto yang supllynya hampir habis dan project terus berjalan. Maka akan bernilai semakin mahal.

Kemudian seberapa banyak token yang dibuat itu juga akan berpengaruh. Misalkan token tersebut dibuat dalam lebih dari 1 milyar maka akan bernilai murah, atau sering disebut token micin.

6. Melihat Listing Crypto Untuk Melakukan Analisa Fundamental Crypto

Penilaian selanjutnya untuk memilih sebuah crypto adalah dimana token tersebut listing atau hendak melakukan listing dimana saja. Ini juga akan berpengaruh pada pergerakan harga dan perkembangan dari sebuah crypto.

Jika sebuah coin sudah listing di banyak exchange besar maka pembelinya akan selalu ada, dengan catatan projeknya jalan. Dan untuk sebuah crypto baru yang hendak listing di banyak exchange maka kemungkinan kenaikan juga akan terjadi.

Untuk melakukan listing di exchange besar, sebuah coin crypto harus memenuhi syarat. Disinilah sobat juga bisa menilai apakah coin tersebut bagus atau tidak.

7. Jumlah Holder Crypto

Ketika seseorang menyimpan aset cryptonya atau melakukan hold. Biasarnya orang tersebut percaya pada crypto yang dia pegang. Semakin banyak yang membeli dan menyimpannya maka harga kemugkinan akan stabil atau naik. Disini juga bisa menjadi pertimbangan untuk sobat memilih sebuah crypto.

Jumlah holder bisa menjadikan kita semakin yakin pada sebuah aset crypto. Sobat bisa melihat berapa jumlah holder sekarang. Selain itu kita juga melihat apakah jumlah holder dari waktu ke waktu mengalami kenaikan atau penurunan.

Baca juga:  8 Tips Sukses Investasi Crypto, Pemula Wajib Tahu!

Untuk mengetahui jumlah holder sebuah crypto sobat bisa masuk di coinmarketcap. Biasanya dalam bentuk bscscan atau etherscan.

8. Komunitas Juga Penting Untuk Analisa Fundamental Crypto

Petimbangan yang selanjutnya adalah melihat komunitas. kita bisa melihat apakah komunitas tersebut apakah masih aktif atau tidak. Apakah developer masih memberikan update informasi atau tidak. Jika kita menemukan sudah fakum maka tentu saja crypto tersebut tidak bagus.

Kita bisa melihat komunitas tersebut di beberapa sosial media. Memantaunya melalui twitter, melalui grup telegram dan beberapa media sosial lainnya.

Jika kita menemukan komunitas masih aktif dan anggotanya terus bertambah. Lalu ada update informasi rutin mengenai project dan berita terbaru. Maka kita bisa mempertimbangkan untuk membeli crypto tersebut.

9. Projek Di Masa Depan / Roadmap /Whitepaper

Crypto yang bagus akan memiliki project yang jelas kedepannya. Dia akan melakukan terobosan-terobosan dan juga inovasi terbaru.

Kita bisa mempertimbangkan untuk crypto yang masih jalan dan memiliki banyak project kedepannya. Dan sebagian besar investor pasti akan melakukan hal yang sama. Semakin lancar dan bagus projectnya maka investor akan memberikan kepercayaan.

Untuk menemukan project tersebut kita bisa membuka website dan melihat pada menu roadmap. Selain itu kita bisa membaca pada whitepaper dari crypto tersebut.

10. News Dari Crypto Dan Sentimen Pasar

Memantau berita-berita terbaru mengenai crypto yang akan kita beli menjadi hal yang penting. Ketika banyak terjadi berita baik, maka kemungkinan crypto tersebut akan mengalami kenaikan dan begitu juga sebaliknya.

Kita bisa mencari berita tersebut pada situs-situs yang membahas cryptocurrency. Membuka situs seperti crypto.com, coinmarketcap, bitcoin.com dan juga beberapa situs besar dunia lainnya.

Dengan adanya berita tersebut akan mempengaruhi sentimen pasar. Kita bisa memilih sebuah aset crypto yang tentunya banyak berita baiknya.

11. Memantau Pergerakan Harga Dan Marketcap Juga Penting Dalam Analisa Fundamental Crypto

Sebelum membeli, kita perlu memantau pergerakan harga crypto tersebut terlebih dahulu. Sobat bisa bisa membuka coinmarketcap, tradingview atau yang lainnya. Kita harus memastikan bahwa crypto tersebut tidak terus mengalami penurunan.

Memantau harga ini sama dengan melakukan analisa teknikal sebenarnya. Kita harus mencari titik support yang baik untuk melakukan pembelian.

Itu saja sobat beberapa hal yang bisa saya sampaikan untuk sobat semuanya dalam melakukan analisa fundamental crypto. Kita perlu melakukan beberapa cara untuk mendapatkan cuan dalam membeli crypto. Semoga informasi ini memberikan manfaat untuk sobat semuanya dan salam sukses dari blog cara menghasilkan uang dari internet.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button