Ragam Manfaat

19 Manfaat dari mobile computing untuk alat transportasi adalah

Manfaat dari mobile computing untuk alat transportasi adalah –  Mobile computing atau komputasi mobile merupakan teknologi jenis komputasi portabel dan komputasi mobilitas. Teknologi ini memudahkan penggunanya untuk mengirimkan suatu data dari perangkat ke perangkat lain tanpa perantara kabel ataupun lainnya. 

Secara definisi, mobile computing merupakan sebutan dari sebuah teknologi yang mampu memindahkan suatu data, mengirimkan video atau suara melalui suatu perangkat yang mempunyai kemampuan nirkabel. Selain itu, mobile computing juga memiliki pengertian secara istilah yaitu, teknologi perangkat yang mensupport pergerakan, perpindahan, atau mobilitas. 

Teknologi ini memungkinkan anda melakukan transmisi data dimanapun anda berada tanpa dibatasi oleh lokasi geografis. Mungkin anda bertanya, tujuan diciptakannya teknologi komputasi ini apa? Jawabannya adalah teknologi ini dirancang untuk memudahkan manusia. 

Mengirim suatu data dari satu perangkat terhadap perangkat lainnya tanpa dibatasi dengan perantara kabel maupun lokasi geografis. Kesimpulannya adalah teknologi dibuat agar anda bisa dengan mudah mengirimkan suatu data tanpa harus berdekatan dengan perangkat lainnya.

Apa saja yang menjadi manfaat Mobile Computing?

Banyak sekali manfaat yang mampu diciptakan oleh teknologi mobile computing, seperti namanya saja yaitu mobile yang berarti sesuatu yang dapat kita bawa kemana saja dengan mudah, dan computing yang berarti komputasi atau juga sesuatu yang dapat berjalan dengan fungsi sama seperti komputer. 

Teknologi ini memudahkan kita untuk berkomunikasi dengan pengguna lainnya hanya dengan mengandalkan jaringan yang ada, atau juga mobile computing memberikan kita manfaat seperti memudahkan kita untuk mengakses data secara real time, cepat, dan dapat digunakan dimana saja dan kapan saja.

Baca juga:  Insecure Adalah: Gejala, Penyabab, dan Tips Mengatasinya

Teknologi mobile computing ini memiliki sifat mobilitas yang dimana membutuhkan teknologi penunjang seperti jalur komunikasi antar perangkat yang mengacu pada infrastruktur untuk memudahkan komunikasi sehingga dapat dilakukan. 

Selain itu teknologi ini membutuhkan hardware atau perangkat komponen yang dapat menerima proses layanan mobilitas, contohnya adalah laptop, smartphone, tablet, dan alat yang mendukung nirkabel lainnya. Teknologi ini juga mengandalkan software yang menjadi penggerak berjalannya fungsi dari data yang diterima ataupun data yang disampaikan.

Selain beberapa manfaat yang telah kami sebutkan diatas, mobile computing dapat bermanfaat untuk manusia yang memudahkan mereka bekerja dimana saja, selain itu dengan teknologi ini kita dapat mengakses komunikasi dan data dengan cepat dimana saja, ditambah lagi teknologi ini memunginkan kita untuk lebih mudah mencari suatu data dan terakhir pengguna dapat mudah menonton sesuatu dimanapun mereka berada.

Apa yang dimaksud dengan mobile computing dan contohnya?

Agar lebih mudah untuk kalian pahami yang dimaksud mobile computing itu adalah salah satu teknologi yang memudahkan anda untuk mengakses suatu data seperti informasi, komunikasi, hiburan dan lain lain secara cepat dan langsung. 

Teknologi ini juga memudahkan anda untuk mengirim pesan ataupun berkomunikasi dengan cara pengiriman suara, video secara langsung. Anda tidak perlu takut, jika anda khawatir perangkat yang selama ini anda gunakan tidak mendukung teknologi tersebut karena pada dasarnya semua teknologi yang ada pada zaman sekarang telah mengadopsi mobile computing sebagai sarana untuk memudahkan pekerjaan penggunanya ataupun memudahkan sistem yang berjalan.

Terkadang kita tidak mengetahui apa saja yang dihasilkan dari teknologi ini, bahkan tanpa sadar sekalipun kita telah memanfaatkan teknologi ini selama hidup kita. Kami akan memberikan beberapa contoh mobile computing yang selama ini anda tidak ketahui dan anda tidak sadari, berikut adalah penjelasannya:

  • Layanan taksi, grab, gojek, pesan antar makanan yang dioperasikan pada perangkat seluler seperti smartphone.
  • Pengiriman lokasi yang membuat kita mudah untuk melihat keadaan cuaca dan juga jalan di sekitarnya, selain itu memudahkan kita untuk mengirim lokasi dan mengakses lokasi orang lain.
  • Aplikasi media sosial seperti tiktok, instagram, twitter dan whatsapp yang memudahkan kita untuk berkomunikasi dengan orang lain.
  • Sistem pembayaran online, yang memudahkan kita untuk bertransaksi dari jarak jauh menggunakan kartu kredit ataupun aplikasi yang mendukung transaksi tersebut contohnya adalah dana.
Baca juga:  3 Manfaat Cream Safi Siang Malam Yang Luar Biasa, Gak Banyak Yang Tahu

Manfaat dari mobile computing untuk alat transportasi

Sampai pasa pembahasan utama kita mengenai apa saja manfaat mobile computing untuk alat transportasi. Jaman sekarang sebagian transportasi telah memanfaatkan teknologi mobile computing untuk mempermudah pengendara mengetahui kondisi kendaraannya. Untuk lebih jelasnya kami akan menjelaskan beberapa manfaat mobile computing untuk alat transportasi.

Sebagai alat navigasi

Penggunaan mobile computing sebagian besar dimanfaatkan oleh transportasi udara dan lau sebagai alat navigasi untuk menentukan arah, mengetahui posisi, dan juga mengetahui keadaan cuaca saat itu. 

Selain navigasi darat mobile computing juga berfungsi sebagai sistem komputer yang memudahkan pesawat terbang khususnya pilot untuk mengendalikan pesawat seperti mengontrol pesawat, menentukan posisi dan arah pesawat, menentukan ketinggian, indikator bahan bakar, dan keadaan cuaca yang dapat meningkatkan resiko berbahaya pada pesawat terbang.

Indikator mesin

Beberapa kendaraan darat seperti motor dan juga mobil telah mengandalkan mobile computing untuk memberikan informasi terhadap penggunanya tentang keadaan kendaraan tersebut. 

Sistem mobile computing ini bekerja sebagai indikator mengenai informasi kendaraan tersebut seperti indikator bensin, indikator oli, indikator mesin, indikator speedometer dan indikator lainnya. Hal tersebut memudahkan pengendara sehingga dapat mengetahui kondisi motor tersebut.

Kelebihan dan Kekurangan Mobile Computing

Dibalik manfaat dan canggihnya teknologi mobile computing tidak menutup kemungkinan bahwa alat tersebut memiliki kelebihan dan juga kekurangan, mengingat bahwa didunia ini tidak ada sistem yang sempurna. Maka dari itu kami akan menjelaskan kepada anda tentang kelebihan dan kekurangan teknologi mobile computing, berikut adalah rangkumannya.

Kelebihan mobile computing

  1. Memudahkan manusia untuk berkomunikasi dengan baik tanpa dibatasi oleh lokasi geografis.
  2. Mobile computing menjadi salah satu teknologi yang memudahkan pekerjaan manusia seperti mengirim dan menerima uang, memesan layanan kendaraan dan makanan, serta mengakses informasi secara cepat dan jelas.
  3. Teknologi ini juga dimanfaatkan oleh kebanyakan orang sebagai sarana hiburan untuk mengisi waktu luang contohnya adalah berinteraksi dengan pengguna lain lewat media sosial, menonton film secara online, membaca buku sejarah, memudahkan siswa untuk belajar, dan mengakses berbagai informasi dengan mudah, entah itu video ataupun tulisan.
  4. Tidak membatasi penggunanya untuk mengakses informasi, berkomunikasi, membuka media sosial. Mereka dapat menikmati mobile computing kapan saja dan dimanapun mereka berada.
Baca juga:  Eco Enzyme, Solusi Alami untuk Tanaman Anda dan Begini Cara Membuatnya!

Kekurangan Mobile Computing

  1. Konsumsi baterai perangkat yang berlebih
  2. Membuat orang orang menjadi kecanduan untuk mengakses informasi seperti menonton film ataupun membuka media sosial, hal tersebut mengganggu produktivitas mereka.
  3. Resiko menghilangnya tautan dalam suatu jaringan
  4. Keamanan data pribadi  yang sangat rentan untuk diakses oleh hacker.

 

Sigit Prayoga

Praktisi trading forex, crypto dan juga saham. Selain itu juga suka berbagi informasi mengenai bisnis online. Semoga dengan adanya blog prayoga.id ini bisa menjadi wadah saya untuk berbagi sesuatu yang bermanfaat. Salam sukses buat semuanya, Amin

Related Articles

Back to top button